GpG8BSClGpG6TfroGpC8GSM9Gi==

Peduli Pondok Pesantren, Adira Finance Serahkan Dana Kebajikan ke Ponpes Misykatul Ulum Mangaran Situbondo

Penyerahan Dana Kebajikan dari Adira Finance kepada Ponpes Misykatul Ulum Mangaran Situbondo, Kamis (5/9/2024).(Foto: Kutipantau)

SITUBONDO - Sebagai salah satu Perusahaan Pembiayaan ternama di Indonesia yang telah tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) sejak tahun 2004 sebagai Perseroan yang masuk dalam sektor jasa keuangan dengan kode perdagangan ADMF, Adira Finance memiliki program "Dana Kebajikan" yang disalurkan kepada lembaga-lembaga yayasan pondok pesantren dan lembaga-lembaga pendidikan lainnya.


Adira Finance sendiri telah menyalurkan dana kebajikan ke 13 lembaga di Jember dan sekitarnya, sedangkan untuk di kabupaten Situbondo, pertama kali Adira Finance melalui Adira Situbondo menyalurkan dana kebajikan tersebut kepada Yayasan Pondok Pesantren Misykatul Ulum Sekar Putih Timur, Desa Trebungan, Kecamatan Mangaran, Kabupaten Situbondo, Kamis (5/9/2024).


Dana kebajikan sebesar Rp 25 juta tersebut secara simbolis diserahkan langsung oleh Purwoko Suryowono selaku head of brand ssd adira situbondo didampingi Zaenudin Badarul Chomari selaku cluster collection head Situbondo kepada Pengasuh Pondok Pesantren Misykatul Ulum, KH. Moh Hafifi Mustaqim didampingi pengurus yayasan serta disaksikan oleh perangkat desa setempat.


Kegiatan ini sendiri merupakan program bantuan untuk kemaslahatan bersama dari adira cabang situbondo dimana peruntukannya memang dikhususkan untuk lembaga pendidikan dan yayasan pondok pesantren.


KH. Moh Hafifi Mustaqim menyampaikan terima kasihnya kepada pihak Adira Finance yang telah peduli dan ikut ambil bagian dalam kemaslahatan umat khususnya pendidikan pondok pesantren dalam hal ini Ponpes Misykatul Ulum Sekar Putih Mangaran.


"Sebagai perusahaan yang besar, Adira Finance tidak menutup mata terhadap keberlangsungan pendidikan agama khususnya pondok pesantren, ini dibuktikan dengan program bantuan dana kebajikan yang ditujukan untuk lembaga atau yayasan pondok pesantren. Hal semacam ini sangat bagus dan Insyaallah dapat menambah berkah dan sukses ke Adira Finance sendiri kedepannya," ungkap pimpinan Ponpes Misykatul Ulum Mangaran tersebut.


Tidak hanya itu, KH Moh Hafifi Mustaqim juga mengatakan jika bantuan tersebut sangat berarti bagi pondok pesantren Misykatul Ulum, dan akan dipergunakan sebaik mungkin untuk kemajuan pendidikan bagi para santri.


"Karena dana kebajikan tersebut untuk kemaslahatan umat, maka kami akan gunakan sebaik mungkin untuk pengembangan fasilitas pendidikan para santri kami agar menambah semangat para santri dalam belajar," jelasnya.


KH Moh Hafifi Mustaqim mendokan agar Adira Finance terus Istiqomah dalam kebaikan dan kemaslahatan umat. "Semoga Adira Finance terus berkembang sebagai perusahaan terbesar di Indonesia, dan terus Istiqomah dalam kebaikan, Insyaallah jika bermitra dengan Allah dalam hal kebaikan, maka Allah akan gampang kan semua urusan dan dijauhkan dari segala gangguan," Doa KH Moh Hafifi Mustaqim.

Penyerahan Dana Kebajikan dari Adira Finance kepada Ponpes Misykatul Ulum Mangaran Situbondo, Kamis (5/9/2024).(Foto: Kutipantau)

Sementara itu, Purwoko Suryowono selaku Head of Brand Ssd Adira Situbondo mengatakan, Dalam menjalankan kegiatan bisnisnya,  Adira Finance telah memiliki izin usaha, terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sehingga semua pengelolaan keuangannya bisa dijamin keamanannya.


"Kami menyediakan beragam solusi keuangan bagi masyarakat Indonesia sesuai kebutuhan dalam siklus kehidupan mereka, yang meliputi produk pembiayaan kendaraan bermotor seperti sepeda motor dan mobil, baik baru maupun bekas, serta produk pembiayaan non-otomotif mulai dari perangkat elektronik, gadget, furnitur, hingga fasilitas pinjaman dana," ujar Purwoko Suryowono selaku Head of Brand Ssd Adira Situbondo.


Selain Konvensional kata Purwoko Suryowono, Adira Finance juga memiliki Unit Usaha Syariah. "Tidak hanya melayani pembiayaan secara konvensional, kami juga memberikan solusi pembiayaan dengan menggunakan prinsip syariah melalui Unit Usaha Syariah Adira Finance," Imbuhnya.


Dengan disalurkannya dana kebajikan tersebut, mewakili Adira Finance, Purwoko berharap bantuan tersebut bisa bermanfaat untuk keberlangsungan dan pengembangan pendidikan pondok pesantren.


"Pondok pesantren adalah lembaga pendidikan yang tidak hanya mengajarkan tentang pelajaran umum namun utamanya adalah pelajaran agama dan akhlak. Untuk itu Adira Finance ingin ambil bagian dengan turut memajukan pendidikan ponpes pesantren, agar kedepannya output yang diharapkan adalah banyak santri-santri cerdas berakhlak yang dihasilkan, dan pondok pesantren adalah tempatnya yang tidak kalah dengan lembaga pendidikan formal atau negeri diluar sana," Pungkasnya.

0Komentar